Pelajaran katekisasi sudah mulai dipakai ketika orang-orang yang berlatar belakang kafir non-Israel mulai tertarik kepada agama Kristen. Hal ini ternyata dari pendahuluan Injil Lukas (Luk. 1:1-4). Ajaran rasuli biasanya disebut ajaran sehat diberikan melalui kelas katekisasi (2 Tim. 1:13-14).
Buku katekisasi ini ditulis dengan tujuan menyiapkan calon anggota gereja supaya mempunyai keyakinan iman yang mantap, kehidupan rohani yang dinamis dan pelayanan Kristen yang luas.
Buku katekisasi ini memakai asas iman tradisi reformasi yang dikembangkan untuk generasi masa kini. Buku katekisasi ini merupakan usaha pembaruan dan penyempurnaan buku katekisasi yang dirasakan sangat mendesak demi memenuhi kebutuhan masa kini dalam masalah iman dan masalah kehidupan serta pelayanan.
Buku katekisasi ini dipersembahkan kepada Gereja Tuhan yang Esa dalam era industrialisasi yang maju dan modern, dalam abad komputer dan ruang angkasa, dalam zaman mutakhir yang multi-kompleks dan pluralistik.
Reviews
There are no reviews yet.