12 Bahan PA
“Seperti bayi yang baru lahir selalu inginkanlah air susu yang murni dan yang rohani, supaya kamu bertumbuh dalam keselamatanmu” (1 Petrus 2:2 NIV)
Buku ini adalah nutrisi bagi pertumbuhan rohani Anda, yang cocok dikonsumsi pada tahap awal menuju kedewasaan rohani. Dua bab tambahannya, Melayani serta Berbangsa & Bernegara, akan lebih memperlengkapi Anda sehingga nantinya Anda bukan hanya memiliki rohani yang kuat dan matang, melainkan juga kehidupan yang menjadi bekat bagi sesama serta bangsa dan negara.
“Pertama kali menerima Yesus Kristus, banyak hal yang saya tidak tahu, khususnya tentang apa yang harus saya lakukan sebagai orang Kristen baru. Kemudian kakak rohani saya memakai buku MHB untuk ber-KTB (Kelompok Tumbuh Bersama). Buku ini sangat membimbing saya semakin bertumbuh dan mengenal Kristus. Buku ini juga membantu saya semakin mengerti pentingnya membaca Alkitab untuk mengetahui kehendak Tuhan dalam hidup saya serta berdoa sesuai Firman.” – Luci, karyawan, alumnus USU Medan
“MHB adalah buku pedoman yang sederhana namun sistematis yang membantu orang Kristen untuk mengerti dan menerapkan imannya dalam hidup sehari-hari. Bab demi bab menjelaskan tentang hal-hal yang penting dan krusial bagi hidup saya sebagai Kristen. Dasar-dasar hidup kristiani yang saya pelajari semasa remaja dalam buku ini, telah saya rasakan manfaatnya dan menjadi bagian hidup saya hingga saat ini.” – Ben, wiraswastawan, alumnus Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya dan World Maritime Malmo Swedia
Reviews
There are no reviews yet.