PASTORAL KONSELING MEMBACA MANUSIA SEBAGAI DOKUMEN HIDUP – Pdt. Dr. E.F. Gintings
Manusia sebagai ciptaan Allah adalah makhluk yang unik dan kompleks. Ia di ciptakan menurut gambar dan rupa Allah. Namun, gambar dan rupa Allah ini rusak ketika manusia jatuh dalam dosa. Hal ini mengakibatkan manusia memiliki konsep diri.
Buku ini mencoba memahami dan membaca manusia dalam masa perkembangan progresif dan regresif perjalanan hidupnya dalam proses sosialisasi sebagai suatu dokumen hidup. Hal ini untuk meluaskan pandangan kita tentang perkembangan hidup manusia dan hubungannya secara sosial. Untuk memahami sosialisasi kehidupan manusia sebagai suatu dokumen hidup, kita perlu menempatkan kembali pada tempatnya yang cocok ā *menjadi lebih seperti Allah, artinya berjalan dengan Allah dan hidup semakin bermakna*ā
Buku ini memaparkan tentang identifikasi diri secara benar sehingga seseorang memiliki gambar diri yang benar sebagai manusia dan mampu memahami sosiologi hubungan manusia sebagai suatu dokumen hidup. Hal ini sangat penting untuk menolong diri sendiri atau orang lain ( dalam pelayanan pastoral ), mengatasi masalah-masalah yang ada dalam dirinya, seperti luka batin, trauma, atau yang lainnya. Pemaparan dalam tulisan ini bersifat populer dan terapan. Anda akan di dorong untuk semakin mengenal diri sendiri secara mendalam dengan membaca cara peningkatan pengenalan diri sendiri
Reviews
There are no reviews yet.