Apakah Anda Orang-orang yang Menghidupi Iman Anda di Rumah?
Iman yang setia dan teruji jarang bisa diajarkan melalui program-program gereja namun sangat mungkin untuk bisa ditangkap melalui gaya hidup yang mempraktekkan iman di rumah . tetapi bagaimana gereja Anda dapat menjadikan rumah tempat utama dimana iman dibina daripada menjadikan gereja sekedar pusat penitipan pendidikan Alkitab? Caranya adalah menjadi gereja Faith@Home (Iman yang dipraktekkan di rumah). Buku ini akan membahas bagaimana membuat Faith@Home menjadi fokus dari DNA komunitas gereja Anda.
Church+Home yang dirancang dari konsep pelayanan Mark telah berkembang luas secara internasional dalam gerakan Faith@Home. Anda akan belajar bagaimana membuat rumah- rumah anggota jemaat Anda menjadi inkubator utama pertumbuhan iman dengan menerapkan pelayanan Faith@Home yang efektif dan berapi-api di gereja Anda, tidak peduli besar kecilnya gereja Anda. Anda juga akan menemukan perangkat-perangkat praktis untuk membangun jembatan antara program gereja Anda dan anggota jemaat Anda di rumah mereka masing-masing melalui kesaksian para pastor, pelayan, dan pemimpin yang dimana komunitas iman mereka membuat perbedaan dan dampak di dalam kehidupan keluarga. Gereja Anda pun dapat menerapkannya Church+Home akan menunjukkan caranya.
Mark A. Holmen adalah pendiri dan pemimpin dari pelayanan Faith@Home Ministries, yang memperlengkapi jemaat, orang tua, kakek nenek, dan setiap individu untuk membangun rumah menjadi tempat utama iman dihidupi dan dibina. Beliau telah menulis lusinan buku dan menjadi pembicara utama di acara Focus on the Family, D6, dan Willow Creek Association.
Reviews
There are no reviews yet.